Strategi Investasi Saham yang Wajib Kamu Ketahui

koncomade.com - Strategi investasi saham merupakan cara investor meraup keuntungan di pasar modal. Terdapat bermacam-macam strategi atau sering disebut analisis saham. Namun, umumnya hanya dua analisis yang sering digunakan yaitu fundamental dan teknikal.

Secara sederhana analisis teknikal digunakan oleh investor jangka pendek, sedangkan fundamental untuk jangka panjang. Lamanya mereka berinvestasi tergantung tujuan dari investasi itu sendiri.

Beberapa investor bertujuan meraup keuntungan secepat mungkin, namun ada beberapa yang menjadikan saham sebagai tabungan dan tidak akan pernah menjualnya. Sebelum memulai berinvestasi, kamu harus paham analisis apa yang sesuai dengan tujuanmu.

Baca juga: Prediksi Saham MD Pictures: KKN Desa Penari Beri Efek Positif

Analisis Teknikal untuk Jangka Pendek

Strategi investasi saham ini biasa disebut analisis teknikal. Strategi ini diciptakan secara khusus untuk mempermudah pekerjaan para trader (investor jangka pendek) yang memperjualbelikan saham secara singkat.

Analisis teknikal didasarkan pada analisa data-data mengenai harga historis yang terjadi pasar modal. Prediksi membeli dan menjual ditentukan berdasarkan grafik historis pergerakan saham. Salah satu tokoh terkenal menggunakan strategi ini adalah George Soros.

Secara umum ada dua metode yang sering digunakan, yaitu klasik dan modern. Metode klasik menggunakan chart pada grafik harga. Sedangkan metode modern menggunakan indikator tertentu dan dilengkapi algoritma dan beberapa rumus statistika

Cara Tepat Menganalisa Menggunakan Teknik Teknikal

Strategi investasi saham teknikal bertujuan menentukan kapan waktu tepat untuk membeli dan menjual. Tujuan lainnya adalah menentukan entry point dan exit point serta tren yang sedang berlangsung.

Cara pertama adalah menetapkan Relative Strength Index, merupakan salah satu indikator mengukur besarnya volatilitas harga suatu aset. Dengan demikian kamu dapat mengetahui kapan waktu yang tepat untuk membeli atau menjual.

Cara kedua menggunakan MACD (Moving Average Convergence / Divergence). Indikator ini menggunakan gambaran dari rata-rata pergerakan harga saham dalam tren tertentu. Banyak trader yang menggunakan metode ini karena kemudahannya.

Analisis Fundamental Cocok untuk Jangka Panjang

Strategi investasi saham fundamental sangat cocok untuk jangka panjang. Bagi kamu yang ingin menabung saham cocok menggunakan metode ini. Karena menabung di pasar modal lebih untung daripada di bank biasa sebab uangmu hanya akan termakan oleh inflasi.

Metode ini bertujuan untuk mempelajari beberapa faktor yang mempengaruhi kondisi keuangan suatu emiten. Tujuan utamanya untuk mengetahui sifat dasar dan karakteristik tertentu dari emiten tersebut.

Strategi ini umunya terbagi menjadi dua jenis, yaitu Top-Down dan Bottom-Up. Top-down memungkinkan investor untuk melihat gambaran kinerja perusahaan secara umum. Sedangkan Bottom-Up dapat melihat aspek lain yang mempengaruhi dengan lebih rinci.

Baca juga: Prospek Saham DILD: Saham Portofolio Lo Kheng Hong

Langkah Melakukan Strategi Investasi Saham Fundamental

Analisis ini sangat cocok untuk pemula dan investor jangka panjang. Sebelum membeli sebuah saham, pastikan dulu beberapa kriteria yang ada apakah sudah sesuai atau belum. Kriteria tersebut adalah sebagai berikut:

  • Perhatikan Kinerja Perusahaan

Untuk menilai kondisi emiten, pertama kamu membutuhkan laporan keuangannya. Perhatikan kinerjanya selama lima tahun ke belakang. Umumnya, perusahaan yang bagus pendapatannya akan selalu naik.

  • Tetapkan Acuan Harga Wajarnya

Jika sudah menemukan emiten potensial, langkah selanjutnya tentukan terlebih dahulu harga wajarnya. Untuk menentukan harga wajar, kamu bisa menggunakan indikator price book value.

  • Ingat Selalu Untuk Evaluasi Secara Rutin

 Berinvestasi tidak selesai hanya dengan membeli. Kamu harus selalu memantau pergerakannya naik atau turun. Jika turun terlalu jauh, harus dievaluasi penyebabnya untuk menentukan langkah kedepan harus melakukan tindakan apa.

Kebanyakan investor memiliki tujuan tertentu dalam berinvestasi, kamu juga dapat mengkolaborasikan beberapa metode tersebut menjadi satu. Dengan begitu kamu akan memiliki metode strategi investasi saham yang sesuai dengan tujuanmu. 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama